Mahasiswa UNEJ Belajar Langsung soal Paspor di Kantor Imigrasi Jember



JEMBER – Sebanyak 32 mahasiswa dari Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Universitas Negeri Jember, Program Studi D-III Usaha Perjalanan Wisata, melakukan kunjungan lapangan ke Kantor Imigrasi Kelas I TPI Jember pada Jumat (10/10).

Kunjungan yang berlangsung dari pukul 10.00 hingga 11.30 WIB ini bertujuan memperdalam wawasan mahasiswa mengenai dokumen perjalanan keimigrasian, khususnya paspor.

Acara dibuka oleh Kepala Subbagian Tata Usaha, Marlan Senja Gunawan, kemudian dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Ananda Prasetia, Kepala Sub Seksi Dokumen Perjalanan Keimigrasian. Mahasiswa dikenalkan lebih jauh tentang apa itu dokumen perjalanan, fungsi, hingga proses pengurusannya.

Tidak berhenti di situ, mahasiswa juga mendapat tambahan pengetahuan dari Yudha Prasetya, Kepala Sub Seksi Status Keimigrasian. Ia menjelaskan tentang visa, izin tinggal, serta sekilas mengenai perkawinan campuran dan status anak berkewarganegaraan ganda.

“Kami sangat mengapresiasi keaktifan mahasiswa UNEJ dalam kegiatan ini. Melalui program Office Tour, kami berharap mereka bisa memahami praktik kerja keimigrasian secara langsung, tidak hanya dari teori di kampus,” ujar Yudha.

Setelah sesi materi, mahasiswa diajak berkeliling kantor untuk melihat langsung pelayanan masyarakat. Mereka berkesempatan menyaksikan proses pengajuan paspor dari awal hingga akhir.

Kegiatan ini diharapkan bukan hanya menambah ilmu praktis mahasiswa, tetapi juga mempererat hubungan antara dunia pendidikan dengan instansi pemerintahan. Terutama, agar generasi muda semakin paham peran penting Imigrasi dalam mendukung pariwisata dan tata kelola negara.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak