PKN Dukung Gus Fawait: Membangun Jember Lewat Politik Berintegritas


*Jember, 19 Oktober 2024* – Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) gelar konsolidasi pemenangan untuk pasangan calon bupati dan wakil bupati Jember, Gus Fawait dan Djoko Susanto, yang bertarung dalam Pilkada 2024. Acara yang mengusung tema *"Politik adalah Pintu Terbaik untuk Ikut Terlibat dalam Urusan Kepentingan Publik"* ini berlangsung di Café RIS, Jember, Sabtu (19/10), dan dihadiri oleh puluhan kader PKN dari Daerah Pemilihan (Dapil) 1.

Ketua PKN jember, Novi Kusuma Wardana menjelaskan alasan partainya memilih Gus Fawait dan Djoko Susanto sebagai pasangan calon yang didukung. “PKN memilih Gus Fawait dan Djoko Susanto karena  mereka sejalan dengan PKN dalam membangun Jember yang lebih baik. Kami percaya Gus Fawait, memiliki kemampuan untuk mewujudkan hal tersebut,” ujar Novi. Ia juga menambahkan bahwa Djoko Susanto akan melaksanakan tugasnya sesuai aturan yang berlaku, memastikan transparansi dan akuntabilitas dalam setiap kebijakan yang diambil.

Novi menegaskan bahwa pemilihan Dapil 1 sebagai tempat konsolidasi bukan tanpa alasan. “Dapil 1 membutuhkan perawatan khusus untuk memastikan kemenangan di sini. Kami akan bekerja ekstra keras untuk menjadikan daerah ini basis suara Gus Fawait dan Djoko Susanto,” katanya.

Acara tersebut juga dihadiri oleh Gus Birbik dari Partai Golkar, ia menekankan pentingnya memilih pemimpin yang tidak hanya cerdas, tetapi juga memiliki kepekaan terhadap rakyatnya. “Kita membutuhkan pemimpin yang manusiawi, yang merasakan apa yang dirasakan rakyat, dan tidak hanya sekadar pintar di atas kertas,” ujar Gus Birbik.

Konsolidasi ini menjadi bagian penting dari strategi pemenangan PKN di Pilkada Jember 2025. Dengan dukungan penuh dari kader PKN dan jaringan yang terus diperkuat, partai tersebut optimistis pasangan Gus Fawait dan Djoko Susanto mampu membawa perubahan bagi Jember dan memenangkan hati rakyat di kabupaten Jember.


Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak